Hiu Paus atau Hiu Tutul Rhincodon typus Ikan Terbesar Di Dunia

Saturday, November 17, 20120 comments

Hiu Paus atau Hiu Tutul (Rhincodon Typus) merupakan ikan hiu yang paling besar, tetapi hiu ini tidak berbahaya bagi manusia dan biasanya acuh tak acuh terhadap penyelam. Mereka bukan paus, mereka memiliki mulut yang lebar di bagian paling depan kepala mereka. Mereka lebar, kepala datar, moncong bulat, mata kecil, 5 insang yang sangat besar, 2 sirip punggung dan 2 sirip dada.

Ukuran rata-rata Hewan Dewasa diperkirakan sekitar 9,7 meter dan seberat 9 ton. Sebagai pemakan plankton, yang memperoleh mangsanya dengan menyaring air laut, Hiu Tutul memiliki mulut yang berukuran besar, hingga selebar 1,5 meter yang berisikan 10 lembaran penyaring dan sekitar 300 hingga 350 deret gigi kecil-kecil.

Warna tubuhnya umumnya keabu-abuan dengan perut putih, serta lukisan bintik-bintik dan garis kuning keputih-putihan yang membentuk pola kotak-kotak. Pola bintik-bintik yang mengesankan sebagai taburan bintang itu bersifat khas untuk masing-masing individu, dan seringkali digunakan dalam perhitungan populasi. Kulitnya hingga setebal 10 sentimeter.

Hiu Paus merupakan Filter Feeder atau menyaring makanannya yang sangat kecil melalui insangnya yang sangat besar dengan cara membuka mulutnya lebar-lebar ketika berenang. Hiu paus termasuk perenang yang lambat, karena hanya berenang dengan kecepatan tidak lebih dari lima kilometer per jam. Jenis ini berenang dengan menggerakan seluruh tubuhnya. Beberapa karakter biologi dari hiu paus membuat hiu paus rentan terhadap ekploitasi. Hiu ini termasuk dalam daftar merah IUCN, sangat rentan (VU) dan appendiks II CITES.

Hiu Tutul menghuni semua Lautan Tropika dan ugahari yang bersuhu hangat. Hiu ini diketahui mampu menyelam hingga kedalaman 1.286 meter, dan tergolong ikan yang bermigrasi. Musim berpindah hewan-hewan karang di Terumbu Karang Ningaloo diketahui telah meningkatkan ketersediaan plankton bagi ikan-ikan besar ini. Meskipun biasanya hidup menjelajah di tengah samudera luas, secara musiman terlihat adanya kelompok-kelompok Hiu Tutul yang mencari makanan di sekitar pesisir benua, seperti di Australia, di Afrika Selatan (pantai selatan dan timur), Belize, Filipina, India, Indonesia, Honduras, Madagaskar, Meksiko, Mozambik, Tanzania, serta Zanzibar. Tidak jarang ikan-ikan ini terlihat memasuki laguna, atau mendekati muara sungai.
Share this article :

KESEHATAN

More on this category »
 
Support : Creating Website | meoneNEWS | meoneNEWS Blog
Copyright © 2011. ME ONE NEWS - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger